Data Warehouse dan Data Mining 1: Jobdesc, Skill, dan Salary Seorang Data Engineer, Data Analyst, Data Scientist
Data Engineer Data Engineer merupakan orang yang mengatur dan mengelola proses arsitektur data pada sebuah perusahaan. Infrastruktur dapat berupa basis data (database), pipeline, atau warehouse. Tugas Dan Tanggungjawab 1. Mengumpulkan dan Mengolah Data Mengumpulkan data serta mengembangkan kebutuhan interface yang dibutuhkan dari berbagai temuan sumber. Untuk mengambil sebuah data, perlu ketelitian agar tidak terjadi masalah teknis yang dapat merusak atau mengganggu jalannya sistem program suatu proses. Harus memiliki ketelitian dan meng-klasterisasi berbagai informasi yang ada karena terdapat beberapa data yang tidak terstruktur. Anda juga dapat menggunakan berbagai macam tools atau bahasa pemrograman khusus untuk membantu dalam mempermudah proses pengolahan data. 2. Membersihkan Data Harus dapat membersihkan data setelah digabungkan, kemudian mampu mencari anomali di dalam informasi tersebut. Anomali merupakan proses dalam database yang menghasilkan sebuah efek sa...